Tuesday, October 4, 2016

Review Miss Motter Greantea Original

Review Miss Motter Greantea Original- Pagi ini aku mau review Review Miss Motter Greantea Original nih,aku kan suka berpergian pakek sendal jepit tapi jarang pake sepatu biarpun jarak jauh (kadang ).Hasilnya punggung kaki aku belang sebatas pergelangan,haduh mirip zebra pokoknya.hihihihi




Beberapa minggu setelah itu aku buka olshop langgananku dan disitu dia promo miss moter yang katanya bisa bikin belang di punggung tangan hilang dengan sekali pakai udah keliatan hasilnya.Wah hebat donk tuh produk,bikin penasaran aja,gak lama setelah itu aku kepoin dikit lah hehehe tanya harga kalo gak salah sih harganya Rp.75.000,-.Yah menurut kantong aku sih murah harga segitu (saking pingin ngilangin belang gak mikir harga wkwkwkwk).

Aku lihat foto yang dipajang olshop langgananku di bbm,wah hebat kan bisa putih gitu ( dalam hatiku ), dan akhirnya aku kemakan promo hihihi trus aku beli tuh miss moternya,2 hari nunggu akhirnya tiba juga tuh pesanan aku,sebelum pemakain aku bersihkan tanganku pake air trus aku lap sampai kering,ku buka miss moter,widihhh baunya emang enak banget,didalam kardusnya ada sendok kecil yang buat ambil gel miss moternya.

Manfaat Miss Moter Wax Matcha Milk Hand :
  • Mengencangkan kulit tangan atau kaki
  • Menghilangkan keriput atau garis-garis halus pada kulit
  • Melembutkan kulit tangan atau kaki
  • Mengangkat kulit mati
  • Memberi Vitamin pada kulit
  • Melembabkan kulit tangan atau kaki
  • Memutihkan kulit tangan atau kaki
  • Memberikan rasa segar di kulit
  • Bisa dipakai untuk kaki juga
Miss moter adalah wax untuk bagian tangan dan juga bagian kaki kita *tidak untuk wajah* dapat membuat putih bersih *seperti artis korea* karena mengangkat sel kulit mati seperti masker wajah.
Kemasan miss moter ini lucu banget warnanya hijau pastel dengan polkadot putih plus tulisan pink yang buat tambah Cute dengan isi 200g...dan kemasan unik yang dapat di buka seperti pada gambar.

Baca Juga :Review Oriflame Beauty Tender Care

Di bagian belakang kita dapat lihat tata cara penggunaan plus ingredientsnya pakai bahasa inggris dan ada tulisan cinanya juga. Terus di bagian samping ada tulisan cina *banyak tulisan cina karena made in taiwan ya*mi yang aku gak tau artinya sama barcode. Selain kemasan luar, pot kemasannya sangat unik, kalau kita lihat seperti tempat kue. Yang aku suka dari miss moter ini pot kemasan yang tertutup rapat jadi tidak perlu khawatir tumpah.

Lanjut Review Miss Motter Greantea Original

Ini nih yang buat tambah jatuh cinta harumnya itu lho yang enak banget selain itu warnanya yang pastel"itu unik sekali. Untuk tekstur cukup kental namun cukup mudah di ratakan jadi irit.

Cara Pemakaian:

  • Ambil gel dengan spoon scoop yang sudah ada dalam kemasan 
  • Oleskan secara rata pada bagian yang di inginkan
  • Tunggu 15-30menit hingga kering *rasanya itu dingin waktu di oles*
  • Warna yang sudah menyatu menandakan sudah kering
  • Kelupas seperti masker
  • Cuci dengan air
Aku sendiri menggunakan miss moter pada bagian kaki karena bagian kakiku terlihat belang.Ini setelah di cuci, maaf gak sempat foto beforenya, tapi menurut aku hasilnya lumayan bagus walaupun gak terlalu putih sih jadinya mungkin karena baru sekali pakai.

Kesimpulan 

Positif 

  • Miss Motternya work banget walaupun belum seputih testi-testi olshop
  • Wangginya enak banget bikin nyaman 

Negatif 

  • Gelnya agak lama keringnya