Wednesday, July 5, 2017

Tips Memilih Concealer Yang Tepat

Tips Memilih Concealer Yang Tepat  - Fungsi utama alat makeup yang satu ini adalah untuk menyamarkan kekurangan di wajah. Bekas jerawat, flek hitam, kantung mata, bisa kita tutupin dengan mengandalkan conceal termasuk untuk menutupi kantung mata sehingga wajah terlihat lebih segar.

Tapi ternyata concelaler memiliki berbagai macam warna juga, coba cek detail dibawah ini ya untuk penduan pemilihan warnanya.

Warna Netral yang sesuai kulit

Biasanya jadi warna favorit karena mudah membaur dengan warna asli kulit. yang kulit Anda miliki. Area kulit yang warnanya tidak rata atau bekas jerawat bisa disamarkan. Kuncinya adalah memilih concealer yang warnanya sama atau paling dekat dengan warna kulit.

Warna Kuning

Punya urat yang terlihat jelas di bawah permukaan kulit? 
Nah, concealer berwarna kuning dapat menyamarkannya. Concealer berwarna kuning mampu “melawan” warna kulit yang keunguan seperti tanda lahir atau kulit yang membiru karena lebam. Jika memiliki warm skin tone, concealer berwarna kuning juga biasanya bisa dijadikan sebagai eyeshadow base untuk meratakan warna kelopak mata dan membuat eyeshadow tahan lebih lama.

Warna Pink 

Concealer warna ini berguna untuk menetralisir daerah yang kebiruan atau gelap pada wajah dan juga mampu mencerahkan warna kulit.

Kalau punya lingkar mata yang warnanya kebiruan, concealer pink akan membantu untuk menyamarkan area kulit tersebut. Bisa digunakan sebagai brightener di sudut dalam dan luar mata untuk memberi efek mata yang lebih terbuka dan segar.


Warna Hijau

Concealer berwarna hijau dapat membantu area kulit kemerahan .Punya bekas jerawat atau bekas luka yang masih kemerahan? Gunakan dulu concealer warna hijau untuk meredam warna merahnya, lalu sesudahnya bisa menggunakan concealer yang sesuai dengan warna kulit secara tipis-tipis. Terakhir, set dengan bedak supaya hasil koreksinya tahan lama.

Warna Ungu

Warna ungu sangat berguna untuk menyamarkan warna kulit yang kekuningan dan juga dapat membantu mengatasi memar dan lebam yang mulai memudar. Concealer warna ungu juga bisa mencerahkan warna kulit yang kusam dan mengoreksi makeup yang tone warnanya terlalu warm.

Warna Oranye

Warna terakhir ini berguna untuk menutupi warna kulit yang kebiruan dan ternyata ampuh untuk menyamarkan lingkaran hitam di bawah mata, lho.

Jangan terburu takut dengan warna oranyenya ya, karena warna tangerine dan peach pun termasuk dalam golongan warna ini. Pilih saja yang paling sesuai dengan warna kulit Anda. Baurkan concealer, lalu baru tambahkan tipis-tipis concealer atau foundation yang warnanya sesuai dengan warna kulit agar tidak ada garis oranye yang mengelilingi lingkar mata Anda.