Friday, March 23, 2018

Memulai Investasi Di Bursa Saham

Tags

Beberapa waktu lalu aku menjual sisa antam yang aku miliki dan aku ingin beralih untuk investasi ke hal lain. Dalam hal investasi aku sangat berhati-hati karena sudah banyak banget kasus investasi boodong. Nah..akhirnya pilihanku jatuh pada saham, aku pikir ini lebih aman karena aku bisa pantau sendiri pergerakannya. Saham merupakan salah satu instrumen investasi yang memiliki rata-rata hasil investasi yang besar. Sampai saat ini pun, saham masih menjadi instrumen investasi yang menawarkan hasil yang relatif paling tinggi di antara instrumen investasi yang lainnya. Masih banyak orang yang belum paham mengenai investasi didunia saham.



Ketidakpopuleran ini sebetulnya disebabkan oleh sebagian besar penduduk di Indonesia masih belum mengenal saham sebagai sebuah investasi. Akibat kurangnya pengetahuan, masih banyak yang menganggap saham sebagai judi, sehingga dianggap berisiko tinggi dan pasti merugi. Tak jarang seseorang memiliki pola pikir bahwa berinvestasi saham adalah jalan pintas mencapai kekayaan, sehingga walaupun tidak memiliki bekal pengetahuan yang cukup, mereka berani mempertaruhkan uangnya di pasar saham. Tindakan spekulasi inilah yang kerap kali menghasilkan kerugian yang besar. Sebetulnya ketika Anda memulai meletakkan uang Anda di saham pun, Anda perlu mengetahui cara transaksi yang cocok untuk Anda.

Ada 3 tipe pelaku transaksi di bursa efek yang menanamkan uangnya di saham dengan harapan bisa memperoleh keuntungan. Ketiga tipe pelaku transaksi saham tersebut adalah: 

  1. Investor, yaitu orang yang menginvestasikan uangnya di bursa saham untuk mendapatkan keuntungan dalam jangka waktu yang panjang. Biasanya seorang investor membeli saham sebuah perusahaan yang mempunyai nilai dan performa yang baik untuk disimpan dalam jangka waktu yang panjang. Investor menggunakan analisa fundamental dalam menentukan keputusan pembelian sahamnya. 
  2. Trader, yaitu orang yang memperjualbelikan saham dengan memanfaatkan fluktuasi harga saham. Trader dapat mentransaksikan saham dalam jangka pendek, hingga jangka menengah. Bergantung pada trader itu sendiri, jangka waktu yang dipakai bisa bervariasi dari transaksi harian, mingguan, bulanan, atau bahkan ada trader yang bertransaksi tiap menit dan jam. Berbeda dengan investor, tradermenggunakan analisa teknikal dalam menentukan keputusan jual beli sahamnya. 
  3. Spekulan, yaitu orang yang tidak bisa dikatakan sebagai investor maupun trader. Spekulan menggunakan bursa saham sebagai berjudi. Seorang spekulan umumnya tidak menguasai pengetahuan tentang saham, baik analisa teknikal maupun fundamental, dan keputusan transaksinya hanya berdasarkan rumor, ikut-ikutan, atau tebakan belaka 

Sebelum memulai transaksi didunia saham terlebih dahulu kita harus mempunya rekening dana investasi. Nah..aku memilih Bni securitas untuk membuka rekening efek karena kebetulan kantornya dekat dengan tempat tinggalku saat ini. Untuk mendaftar menjadi anggota di BNI Sekuritas, kita di haruskan memiliki modal awal untuk di setor minimal Rp 5.000.000,-. Modal awal yang di setor tersebut bukan untuk pendaftar yaa.. tetapi untuk di transaksikan, jadi pure tidak ada biaya pendaftarannya. Tapi ingat, dana setor awal itu jangan di jadikan cash dan dibawa saat daftar, tapi di simpan saja di bank untuk nanti di masukkan di rekening saham saat akun untuk transaksi sahamnya selesai.

Setelah dana tersedia dan keyakinan untuk investasi di pasar modal saham sudah kuat, barulah anda pergi ke kantor BNI Sekuritas yang sudah menjadi pilihan untuk menjadi broker anda. Sebelum pergi ke kantor broker, jangan lupa untuk menyiapkan dokumen di bawah ini:

Persyaratan Permohonan untuk Nasabah Perorangan dan Korporat : 
  • Formulir Registrasi Nasabah yang terdiri dari : 
  • Formulir Isian Pembukaan Rekening Efek Reguler 
  • Perjanjian Pembukaan Rekening Efek Reguler 
  • Formulir Specimen Tandatangan 
  • Formulir Permohonan Batas Transaksi Rekening Efek Reguler 
  • Formulir Disposisi Sales 
Dokumen Pendukung untuk Nasabah Perorangan : 
  • Copy Identitas (KTP/Paspor) Nasabah dan kuasanya (jika dikuasakan) 
  • Copy Kartu Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) 
  • Rekening Tabungan 

Setelah pendaftaran dan dokumen disini semuanya, akun efek akan selesai paling lambat 2 minggu setelah pendaftaran, jadi silahkan menunggu. Bila akun efek selesai, akan menerima email berupa user id, password dan pin trading, harap segera di ganti password dan pinnya bila telah menerima email tersebut agar terhindar dari hal-hal yang tidak dinginkan. Setelah kita tau rekening Rdi kita tinggal transfer uang sebesar Rp 5000.000 dari rekening bank yang kita punya (aku pakai BNI ) ke rekening Rdi. Jika sudah kita akun kita langsung aktif . Oh,,iya sebelumnya kalian harus dowload aplikasi esmart agar bisa jual beli saham yang kita inginkan. 

Walaupun kita sudah mendapatkan broker saham yang kapan saja siap membantu dan memberikan rekomendasi saham kalian tetap harus bisa menganalisis sendiri saham-saham yang sekiranya akan kalian beli. Nah..berhubung aku ini newbie jadi aku harus Memilih mentor saham yang tepat, untuk mendapatkan mentor yang tepat kalian bisa cek dipostinganku sebelumnya. Recommended banget walaupun aku baru mulai Alhamdulillah saham-saham pilihan dari mentorku selalu profit.