Tuesday, October 9, 2018

Pentingnya Pemakaian Toner Amira Bpom Untuk Wajah

Toner, produk yang satu ini pasti sering kamu dengar atau bahkan kamu sedang menggunakannya. Toner adalah produk perawatan wajah yang berbahan dasar air yang mempunyai bahan-bahan aktif yang dapat membantu memperbaiki masalah kulit tertentu. Banyak banget pertanyaan tentang seberapa Pentingnya Pemakaian Toner Amira Bpom untuk perawatan wajah ? , karena tak sedikit orang yang gak mau ribet dalam urusan skincare tapi mau hasilnya maksimal. Dalam paket skincare yang kita ambil tentunya semua produk saling menunjang satu sama lain mulai dari facial wash, toner, cream siang, cream malam sampai serum. 




Toner wajah adalah sejenis pembersih wajah ringan yang memiliki banyak fungsi dan juga manfaat bagi kesehatan kulit wajah anda. Biasanya toner wajah digunakan setelah membersihkan wajah dari make up yang menempel untuk memaksimalkan pembersihan. Menggunakan toner wajah dapat memberikan banyak sekali manfaat bagi kesehatan kulit wajah anda. 

Apa saja manfaat menggunakan toner wajah? 

1. Membantu melembabkan wajah

2. Mengoptimalkan pembersihan wajah dari komedo dan semacamnya

3. Mencegah kulit wajah menjadi kering dan kasar

4. Menstabilkan ph kulit wajah

5. Memperkecil ukuran pori – pori wajah

Amira bpompun memiliki varian Toner, yaitu toner acne dan toner whitening digunakan untuk membersihkan dan melembabkan wajah dan leher. Cukup tuangkan secukupnya pada kapas, usapkan secara merata pada wajah dan leher. Dipakai setelah menggunakan pembersih wajah atau facial wash. Toner juga dapat membantu mengangkat sisa-sisa minyak, makeup dan memperbaiki, menenangkan dan menghaluskan permukaan kulit serta membantu mengurangi tanda-tanda kemerahan pada kulit. Toner juga membantu mempersiapkan kulit wajah untuk pemakaian rangkaian perawatan wajah selanjutnya seperti perawatan anti-aging dan serum.

Apakah Toner Benar-Benar Diperlukan?

Tentu saja! Toner yang mempunyai manfaat utama membersihkan sisa-sisa kotoran ini tentukan merupakan senjata utama membuat pori-pori wajahmu bersih sehingga membuka jalan untuk produk-produk perawatan wajah lainnya masuk dan menyerap ke dalam kulit.