Sunday, April 29, 2018

Cara Mengobati Sinusitis Di Rumah

Sudah sejak lama aku menderita sinusitis, berawal dari 2013 aku yang kena flu tak kunjung sembuh. Sudah kedokter dan ke THT tapi tak kunjung juga sembuh, jika obat sudah habis akan kambuh lagi. Sinusitis adalah inflamasi atau peradangan pada dinding sinus. Sinus adalah rongga kecil berisi udara yang terletak di belakang tulang pipi dan dahi. Sinusitis termasuk penyakit umum yang bisa menjangkiti orang-orang pada segala umur.



Gejala pada sinusitis adalah:
  • Sakit kepala
  • Demam dengan suhu 38°Celcius atau lebih
  • Hidung tersumbat atau keluar cairan kuning kehijauan
  • Nyeri pada bagian wajah dan terasa sakit ketika ditekan
  • Kehilangan indera penciuman
  • Napas berbau (halitosis)
Penyebab Utama dan Faktor Pemicu Kemunculan Sinusitis

Penyebab sinusitis yang paling umum pada orang dewasa adalah karena pembengkakan dinding dalam hidung. Kondisi ini sering kali disebabkan oleh virus flu atau pilek yang disebarkan sinus dari saluran pernapasan atas. Faktor pemicu sinusitis pada orang dewasa selain infeksi virus adalah infeksi jamur, infeksi gigi, serta kebiasaan merokok. Biasanya setelah terjadi pilek atau flu, infeksi bakteri sekunder bisa terjadi. Ini akan menyebabkan dinding dari sinus mengalami peradangan atau inflamasi. Pada anak-anak sinusitis disebabkan oleh alergi, tertular penyakit dari anak-anak lain di sekitarnya, kebiasaan menggunakan dot ataupun minum dari botol dalam keadaan berbaring, dan tinggal di lingkungan yang penuh asap. 

Berikut ini beberapa cara mengobati sinusitis yang bisa kita lakukan :

Mengompres Hidung dengan Air Hangat

Sinusitis yang berat bisa menyebabkan aliran cairan dalam hidung terhambat. Hal ini bisa menyebabkan sakit kepala yang buruk. Untuk mengatasi hal ini maka bisa mencoba mengompres hidung dengan air hangat. Anda bisa menuangkan air panas ke dalam mangkuk atau panci kecil. Kemudian ambil handuk atau kain yang lembut dan rendam dalam air hangat. Setelah itu angkat dan letakkan pada bagian antara hidung dan dahi. Anda juga bisa melakukan tehnik uap dengan menguap hidung secara langsung menghadap ke air panas. Cara ini akan membantu mengalirkan cairan dalam hidung. 

Melembabkan Hidung

Perawatan lain yang bisa mengobati sinusitis dengan cepat adalah dengan mengalirkan air secara langsung ke bagian dalam hidung. Anda bisa menggunakan sebuah alat yang disebut dengan neti pot. Alat ini akan membantu menyiramkan air ke dalam hidung secara bergantian. Anda bisa menggunakan air yang sudah dicampur dengan sedikit garam dapur. Air akan membantu mengalirkan cairan dalam hidung dan mengurangi sumbatan dalam hidung. Cara ini bisa digunakan jika sinusitis masih dalam tahap awal.

Makan Nanas

Mengkonsumsi nanas saat sinusitis sedang kambuh juga bisa membantu penyembuhan menjadi lebih cepat. Buah nanas mengandung bahan bromelain yang bisa mengurangi peradangan pada bagian rongga sinus. Namun mengkonsumsi nanas saat sinusitis kambuh sebaiknya juga tidak dilakukan bersamaan dengan obat dari dokter. Efek bromelain adalah bisa menghilangkan kinerja obat sehingga perawatan ini bisa bertentangan. Bromelain yang berasal dari nanas bisa menghilangkan efek obat dan membuat tubuh menjadi tidak nyaman.

Uap dengan Minyak Kayu Putih

Minyak kayu putih mengandung bahan minyak esensial yang sangat berkhasiat untuk menyembuhkan sinusitis. Anda bisa mencoba cara perawatan di rumah dengan cara yang mudah ini. Ambil mangkuk kecil kemudian masukkan air panas atau air hangat yang masih mengeluarkan banyak uap. Kemudian berikan beberapa tetes minyak kayu putih ke dalam air. Uap yang dikeluarkan akan mengandung minyak esensial tersebut. Tempatkan hidung menghadap ke uap dan biarkan cairan atau lendir keluar dari hidung secara alami. Hindari memaksa dengan mengeluarkan cairan dengan mendorong lewat hidung. 

Minum Banyak Air Mineral

Minum banyak air mineral akan membantu mengatasi dehidrasi. Cara ini bisa membuat bagian dalam hidung menjadi lebih lembab sehingga tidak terlalu kering. Anda bisa mencoba minum air hangat atau air biasa, dan hindari air es. Minum banyak cairan juga bisa menggantikan cairan yang sudah keluar, menurunkan demam dan meningkatkan kekebalan tubuh. Minum banyak air juga akan membantu mengeluarkan racun dari dalam tubuh yang akan keluar dalam bentuk urin.

Hindari Minum Teh, Kopi dan Alkohol

Ketika sinusitis menjadi sangat parah maka hindari mengkonsumsi minuman yang mengandung kafein dan alkohol. Minuman seperti teh, kopi dan alkohol hanya akan membuat kondisi tubuh menjadi lebih buruk. Kafein akan menghambat penyerapan nutrisi dalam tubuh dan membuat kekebalan tubuh menurun dengan cepat. Sementara semua minuman yang mengandung alkohol akan membuat tubuh Anda menjadi kurang sehat. Minuman ini harus dihindari selama sinusitis atau tidak minum alkohol sama sekali untuk seterusnya. Anda bisa minum kopi atau teh setelah sinusitis sembuh.

Mengkonsumsi Makanan Pedas

Semua jenis makanan yang pedas dan mengandung rempah-rempah sangat disarankan dikonsumsi ketika sinusitis kambuh. Anda bisa memasukkan beberapa jenis bumbu yang mengandung rempah seperti cabai, lada, lobak, wasabi dan paprika. Beberapa jenis bumbu yang pedas ini mengandung vitamin C yang sangat tinggi. Kandungan vitamin C akan membantu meningkatkan kekebalan tubuh. Selain itu makanan yang pedas akan membantu mengeluarkan cairan dalam hidung. Cairan dalam hidung yang sudah menumpuk dan menyebabkan infeksi dari bakteri dan virus bisa keluar secara alami. Konsumsi makanan pedas saat masih panas bisa menyembuhkan sinusitis secara alami namun bahaya makanan pedas terlalu banyak juga akan mengganggu sistem pencernaan.

Minum Air Jahe Dan Serai

Jahe merupakan salah satu bahan alami yang bisa membantu menyembuhkan sinusitis. Jahe mengandung bahan antiperadangan alami yang sangat baik menyembuhkan peradangan pada sinusitis.Kita bisa membuat air rebusan jahe dan serai yang bisa diminum. Campurkan satu ruas jari jahe atau biang jahe yang masih segar ke dalam dua gelas air mineral. Kemudian rebus hingga mendidih dan menyisakan satu gelas saja. Tambahkan satu sendok madu murni ketika masih hangat dan segera diminum, jika tidak ada madu bisa diganti dengan gula aren. Jahe dan serai akan membantu mengurangi efek peradangan dan mengeluarkan cairan dari dalam tubuh. Bahkan jahe bisa mengurangi efek sinusitis yang cukup buruk.

Hindari Minum Susu

Banyak orang yang mengira bahwa susu akan membantu meningkatkan energi dan kekebalan tubuh. Tapi minum susu saat sinusitis sebaiknya memang dihindari karena bisa membuat peradangan sulit untuk disembuhkan. Terlebih untuk penderita sinusitis yang menderita alergi terhadap bahan gluten dalam susu. Gula dan gluten dalam susu bisa menyebabkan infeksi yang membahayakan sinusitis. Karena itu sebaiknya susu tidak diminum terlebih dahulu.

Kalau aku pribadi sangat menghindari konsumsi obat, sudah 4 hari ini kambuh dan sangat berbau akhirnya aku rutin berjemur dan rutinkonsumsi jahe n serai.